Populernya kata healing saat ini yang diidentikkan dengan liburan tentu memberi dampak pada semakin berkembangnya tempat rekreasi. Salah satu daerah yang menjadi tujuan rekreasi favorit bagi warga Jakarta dan sekitarnya adalah tempat wisata di Megamendung Puncak.
Tempat Wisata Di Megamendung Puncak
Bagi kalian yang suka berlibur di Daerah Puncak Bogor tentu sudah tidak asing dengan nama daerah ini. Yups, Megamendung adalah sebuah kecamatan yang berada di Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Kecamatan Megamendung ini berada di Kawasan wisata puncak yang merupakan jalur utama wisata bagi wisatawan dari Jabodetabek.
Jalur wisata menuju ke Puncak Bogor selalu penuh bahkan macet setiap kali weekend atau hari libur. Kebayangkan lelahnya menunggu antrian mobil berjalan yang kadang sampai berjam-jam. Belum lagi di tambah riweuh-nya menghadapi anak-anak yang seringkali rewel ketika terjebak macet. Bisa-bisa kita sudah pusing kepala duluan sebelum sampai tempat tujuan wisata ya sobat readers! Hehe…
Nah, karena kita sudah paham betul kondisi jalanan ke arah puncak yang selalu macet ini maka memilih tempat wisata yang letaknya tak terlalu jauh dan membuat kita berlama-lama terjebak macet menjadi salah satu cara bagiku untuk bisa tetap mengajak keluarga berlibur. Salah satu daerah di Puncak yang tidak terlalu jauh letaknya dari exit tol Gadog atau Ciawi namun tetap menawarkan banyak tempat wisata ya Megamendung ini.
Jalur wisata menuju ke Puncak Bogor selalu penuh bahkan macet setiap kali weekend atau hari libur. Kebayangkan lelahnya menunggu antrian mobil berjalan yang kadang sampai berjam-jam. Belum lagi di tambah riweuh-nya menghadapi anak-anak yang seringkali rewel ketika terjebak macet. Bisa-bisa kita sudah pusing kepala duluan sebelum sampai tempat tujuan wisata ya sobat readers! Hehe…
Nah, karena kita sudah paham betul kondisi jalanan ke arah puncak yang selalu macet ini maka memilih tempat wisata yang letaknya tak terlalu jauh dan membuat kita berlama-lama terjebak macet menjadi salah satu cara bagiku untuk bisa tetap mengajak keluarga berlibur. Salah satu daerah di Puncak yang tidak terlalu jauh letaknya dari exit tol Gadog atau Ciawi namun tetap menawarkan banyak tempat wisata ya Megamendung ini.
Banyak sekali tempat wisata yang ada di daerah Megamendung. Jika Sobat Readers ingin berwisata alam dapat berkunjung ke Air Terjun Curug 7 Cilember dan Curug Panjang. Jika ingin liburan dengan mendirikan tenda bisa datang ke Highland Camp Puncak. Kemudian yang suka jalan-jalan menikmati tempat wisata yang tertata cantik bisa langsung berkunjung ke Taman Wisata Matahari dan Cimory Dairyland Puncak.
Aku sendiri sangat merekomendasikan Cimory Dairyland Puncak untuk masuk list tempat wisata yang harus Sobat Readers kunjungi. Nah, disini aku ingin menceritakan pengalamanku bersama dengan keluargaku saat berkunjung ke Cimory Dairyland Puncak.
Cimory Dairyland Puncak
Cimory Dairyland Puncak dibuka pada 1 Mei 2021. Berlokasi di Megamendung, Puncak, Jawa Barat. Berkunjung ke Cimory Dairyland Puncak akan memberi banyak pengalamaran liburan yang seru dan asik bagi anak-anak maupun orang tuanya.Alamat dan Rute
Cimory Dairyland Puncak berada di lokasi yang sangat strategis dan mudah untuk ditemukan. Alamat lengkapnya adalah Jl. Raya Puncak Gadog, Cipayung Girang, Kec. Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16770.Tidak sulit menemukan keberadaan Cimory Dairyland Puncak yang berada di pinggir jalan utama menuju Puncak ini. Jika Sobat Readers berangkat dari Jakarta dengan menggunakan kendaraan pribadi maka dapat mulai masuk melalui Tol Jagorawi dan keluar melalui exit Tol Gadog atau Ciawi.
Setelah itu lanjutkan perjalanan menuju Puncak Bogor melalui Jalan Raya Puncak-Gadog, nah nantinya Sobat Readers akan menemukan lokasi Cimory Dairyland Puncak di sebelah kanan jalan. Berangkat dari Jakarta, jarak yang di tempuh kurang lebih adalah 64,5 Km dan memakan waktu sekitar 1,5 jam.
Sementara bagi Sobat Readers yang ingin menggunakan kendaraan umum bus maka bisa naik dari Terminal Kampung Rambutan dengan rute Jakarta-Bandung. Bus dengan rute ini akan melewati Kawasan Puncak Bogor, kemudian turun di Polsek Cisarua yang berada dekat dengan Cimory Dairyland Puncak.
Hari Kerja (Weekday)
Dairyland 30K
Magic Village 20K
Tiket Combo 45K
Hari Libur (Weekend)
Dairyland 40K
Magic Village 30K
Tiket Combo 65K
Harga di atas dapat berubah sewaktu-waktu dan belum termasuk harga wahana yang ada di dalam Cimory Dairyland.
Cimory Dairyland Puncak buka setiap hari dari pagi hingga sore hari. Untuk area wisatanya buka jam 08.00-17.00, Toko oleh-oleh buka jam 08.00-18.00 dan restorannya buka jam 08.00-19.00.
Adapun Cimory Dairyland Puncak ini merupakan cabang ke 5 di Indonesia. Cabang pertamanya adalah sebuah restaurant Bernama Cimory Mountain View yang dibuka tahun 2006 dengan konsep pemandangan pegunungan yang indah.
Tahun 2012 cabang kedua dibuka dan masih di Kawasan Puncak Bogor yaitu Cimory Riverside Puncak. Mengusung konsep View Sungai Ciliwung, mulai pada cabang kedua inilah Cimory mulai menggabungkan restoran dengan tempat wisata yang menawarkan berbagai wahana di dalamnya.
Tahun 2013 Cimory Kembali membuka cabangnya yang ketiga. Bernama Cimory On The Valley, cabang ketiga ini berada di Semarang. Kemudian cabang keempat berada di pasuruan bernama Cimory dairyland Prigen yang didirikan tahun 2019.
Sementara bagi Sobat Readers yang ingin menggunakan kendaraan umum bus maka bisa naik dari Terminal Kampung Rambutan dengan rute Jakarta-Bandung. Bus dengan rute ini akan melewati Kawasan Puncak Bogor, kemudian turun di Polsek Cisarua yang berada dekat dengan Cimory Dairyland Puncak.
Harga Tiket Masuk dan Jam Operasional
Cimory Dairyland Puncak memberlakukan tiket masuk untuk Zona Dairyland, Magic Village atau gabungan dari keduanya (tiket combo). Untuk anak-anak dengan tinggi kurang dari 80 cm bisa masuk gratis. Adapun harganya adalah sebagai berikut :Hari Kerja (Weekday)
Dairyland 30K
Magic Village 20K
Tiket Combo 45K
Hari Libur (Weekend)
Dairyland 40K
Magic Village 30K
Tiket Combo 65K
Harga di atas dapat berubah sewaktu-waktu dan belum termasuk harga wahana yang ada di dalam Cimory Dairyland.
Cimory Dairyland Puncak buka setiap hari dari pagi hingga sore hari. Untuk area wisatanya buka jam 08.00-17.00, Toko oleh-oleh buka jam 08.00-18.00 dan restorannya buka jam 08.00-19.00.
Sekilas Tentang Cimory Dairyland Puncak
Cimory Dairyland Puncak mengusung konsep leisure park sehingga sangat cocok menjadi tempat rekreasi keluarga. Tempat wisata ini merupakan milik salah satu perusahaan yoghurt terbesar di Indonesia yaitu Cimory.Adapun Cimory Dairyland Puncak ini merupakan cabang ke 5 di Indonesia. Cabang pertamanya adalah sebuah restaurant Bernama Cimory Mountain View yang dibuka tahun 2006 dengan konsep pemandangan pegunungan yang indah.
Tahun 2012 cabang kedua dibuka dan masih di Kawasan Puncak Bogor yaitu Cimory Riverside Puncak. Mengusung konsep View Sungai Ciliwung, mulai pada cabang kedua inilah Cimory mulai menggabungkan restoran dengan tempat wisata yang menawarkan berbagai wahana di dalamnya.
Tahun 2013 Cimory Kembali membuka cabangnya yang ketiga. Bernama Cimory On The Valley, cabang ketiga ini berada di Semarang. Kemudian cabang keempat berada di pasuruan bernama Cimory dairyland Prigen yang didirikan tahun 2019.
Wahana Di Cimory Dairyland Puncak
Sebelum masuk ke Cimory Dairyland Puncak kita diharuskan membeli tiket. Tempat pembelian tiket ini berada di sebuah bangunan berbentuk seperti lumbung padi. Di bangunan ini juga terdapat toko oleh-oleh khas Bogor dan produk-produk dari Cimory. Beragam produk Cimory dijajakan di sana seperti susu, yoghurt, kue bolu, cokelat berbagai varian, pie cokelat dll. Sebagai rekomendasi, Sobat Readers harus mencoba cokelat dan pie cokelat produk dari Cimory ini karena menurutku rasanya sungguh enak.Setelah membeli tiket, kita akan diizinkan memasuki Zona Dairyland. Zona Dairyland adalah area wisata utama di Cimory Dairyland Puncak. Memasuki area wisata utama ini kita akan merasakan suasana seperti berada di area peternakan mancanegara. Sayang sekali aku tidak sempat berfoto disini.
Terdapat padang rumput luas terhampar hijau yang terbagi menjadi beberapa kandang terbuka. Kandang-kandang ini hanya berpembatas pagar kayu yang tidak terlalu tinggi sehingga kita dapat melihat hewan apa saja yang ada di masing-masing kandang.
Yups, setiap kandang dihuni hewan ternak yang berbeda seperti sapi perah, domba merino, bebek peking hingga burung unta. Pengunjung dapat langsung berinteraksi dengan hewan-hewan tersebut, seperti memberi makan atau memerah susu sapi, namun tentunya ada tiket masuk wahana yang harus dibeli ya sebelumnya. Seperti informasi yang telah aku sebutkan sebelumnya bahwa tiket wahana di Cimory Dairyland Puncak ini belum termasuk ke dalam tiket masuk dan masing-masing wahana memiliki harga tiket yang berbeda-beda.
Zona Wahana Permainan
Selesai mengitari zona dairyland kita dapat menuju ke area permainan, aku menyebutnya Zona Wahana Permainan. Di area ini terdapat berbagai wahana permainan tersedia mulai dari menunggang kuda, naik kereta keliling, ATV, panahan, dll.Kehadiran berbagai wahana permainan ini tentu semakin menambah keseruan keluarga saat berlibur di Cimory Dairyland Puncak. Kita dapat mencoba naik kuda biasa atau kuda poni untuk anak-anak. Sejujurnya disinilah kali pertama aku melihat kuda poni, mungil, kira-kira hanya seukuran kambing besar.
Kemudian terdapat kereta Moo Moo yang berjalan di rel dan diperuntukkan bagi anak-anak. Sobat Readers juga dapat mencoba berkeliling dengan naik gerobak yang ditarik tractor disini seolah-olah kita sedang naik kereta tractor berkeliling peternakan, hee…
Fasilitas lainnya masih banyak lagi ya seperti bermain panahan, memberi makan hewan seperti kelinci, kura-kura, dan bebek juga foto bersama hewan seperti Ular Piton, Burung Kaka Tua atau Iguana tentu tetap dengan didampingi petugas ahli ya.
Aku dan keluargaku tidak sempat mencoba semua wahana yang ada di sana dikarenakan saat itu matahari terasa sangat menyengat padahal belum terlalu siang.
Zona Magic Village
Setelah puas berkeliling Zona Dairyland dan mencoba berbagai wahana permainan selanjutnya kita dapat memasuki Zona Magic Village. Pada zona ini disuguhkan suasana yang sungguh berbeda dari Zona Dairyland.Kita akan melewati sebuah gerbang berupa terowongan berbentuk lingkaran saat akan memasuki zona Magic Village ini. Gerbang unik ini seolah-olah membuat kita merasa memasuki dunia yang berbeda. Ya, sebuah “desa Ajaib” a la negeri dongeng.
Rumah-rumah berukuran kecil berdiri di pinggir jalan setapak berbatu yang indah. Sungai kecil nan jernih melintasi desa itu memperdengarkan suara gemericik air. Pepohonan rindang dan semak bunga menjadikan suasana asri yang menambah kentalnya sensasi negeri dongeng.
Aku cukup terpana dengan penataan magic Village ini, indah serta unik sekali. Di Magic Village inilah para kurcaci tinggal. Para kurcaci “sungguhan” dengan sigap menyambut kedatangan kita saat memasuki desa ini. Mereka juga ramah untuk diajak berfoto Bersama. Namun sayang sekali aku tidak mengambil satupun foto bersama para kurcaci dikarenakan anakku takut.
Restoran
Bagi Sobat Readers yang masih ingin berlama-lama di Cimory Dairyland ini juga dapat mampir ke restorannya ya.Restorannya tetap bertema peternakan dengan interior kayu yang mendominasi. Berbagai makanan dapat kita pesan direstoran ini. Mulai dari sajian berupa set bento hingga es krim. Oh iya es krim dan yoghurt yang disajikan di restoran ini tentu saja istimewa karena merupakan produk andalan dari Cimory.
Fasilitas Lain
Fasilitas penunjang kenyamanan pengunjung tersedia lengkap disini. Diantaranya adalah :- Area parkir yang luas
- Mushola
- Toilet
- Spot foto yang unik
- Smoking area
- Wifi
- Tempat cuci tangan
Tips Berkunjung Ke Cimory Dairyland
Aku ingin berbagi sedikit tips untuk Sobat Readers yang berencana untuk mengunjungi Cimory Dairyland Puncak ya semoga dapat bermanfaat.- Akan lebih nyaman berkunjung pagi sehingga matahari belum terlalu terik.
- Bawalah topi atau bisa juga meminjam caping yang di sediakan oleh manajemen Cimory Dairyland jika berkunjung di siang hari.
- Tetap selalu memakai masker dan rajin cuci tangan.
- Hindari kerumunan banyak orang.
- Pakailah sepatu yang nyaman untuk jalan-jalan.
- Banyak spot foto yang menarik jadi siapkan outfit terbaik kalian ya!
Nah lengkap sekali bukan suguhan dari Cimory Dairyland Puncak ini, so buat kalian yang sedang mencari tempat wisata di Megamendung Puncak harus mencobanya ya! Boleh juga tulis komentar Sobat Readers yang memiliki pengalaman seru liburan di Cimory Dairyland Puncak ini…
Saya penggemar yogurt Cimory tapi belum pernah mampir ke Cimory Dairyland nya...padahal sering lewat sana juga..seru juga ya
BalasHapusBagus mb t4ny
HapusMegamendung emang banyak bgt tempat wisatanya ya mbak. Tempat rebutan KKN angkatanku dulu wkwkwk haid nostalgia. Seru bgt kayanya ek Cimory yaaa yoghurt nya juga enajk, pengen cobain pie coklatnya mbaaa bikin ngiler.
BalasHapushu um,hampir sepanjang jalan t4 wisata ya mb...ih serus enak mb, recomended
Hapuswah pas di Bogor belum pernah ke cimory nih.. semoga ada rejeki kesana bersama anak-anak 😍
BalasHapusaamiin...aamiin...iya mb
HapusWah pengen banget dari dulu wisata edukasi begini. Tapi masih jauh nih dari tempat tinggal.
BalasHapusKl d t4 mba eka ada t4 wisata apa ni yg menarik?
HapusPingin mampir Cimory sayangnya saat itu peduli lindungi nya error jadi aja mlipirnya ke taman wisata matahari. Next insyaAlalhu mudah2an kerizkian bisa mampir ke sini. Thanks mba for sharing.
BalasHapuskebalikan aku ya mb...malah blm pnh k taman matahari ny
Hapus